Tips cara update sistem operasi android
Memiliki ponsel dengan sistem operasi android merupakan
kebanggaan tersendiri, karena dengan adanya sistem operasi itu anda dapat
menginstal dan menjalankan berbagai aplikasi ataupun game terbaru. Sayangnya
setiap ponsel android memiliki versi yang berbeda, misalnya ada yang
menggunakan OS android 2.3 Gingerbread ataupun OS 4.0 Ice Cream Sandwich.
Perbedaan versi juga akan menjadi perbedaan aplikasi yang dapat dijalankan pada
ponsel android anda, tetapi biasanya kalau memungkinkan vendor dari sebuah
ponsel android akan memberikan update versinya. Berikut ini cara update sistem
operasi android lama ke versi yang lebih baru:
1. Anda harus turn-on ponsel anda, tunggu
beberapa saat .
2. Sentuh bagian menu yang biasanya berupa
icon gambar berbentuk kotak horizontal dan kemudian pilih setting pada list
menu.
3. Geser kebagian bawah dan pilih about
phone.
4. Lalu pilih system updates, secara
otomatis ponsel android anda akan melakukan pengecekan jika ada versi android
terbaru yang kompetibel dengan ponsel anda.
5. Jika terdeteksi ada sistem operasi
android versi terbaru silahkan pilih update now dan sistem akan mendownload
secara langsung dan setelah selesai ponsel anda akan restart sendiri.
Peringatan
:
ketika akan melakukan updateOS android sebaiknya anda menggunakan jaringan yang
setabil, karena terputus sedetik saja anda harus mengulang dari awal lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar